Jelaskan Perbedaan Antara SEO on page dan SEO off page. SEO (Search Engine Optimization) merupakan strategi yang digunakan agar website kita muncul di halaman pertama mesin pencari.
Dalam teknik SEO ada banyak yang perlu kita perhatikan agar website kita bisa tampil di halaman pertama mesin pencari. SEO dibagi menjadi dua yaitu SEO on page dan SEO off page. Kalau SEO on page berfokus pada konten itu sendiri maka SEO off page berfokus pada luar konten.
SEO on page dan off page saling melengkapi satu sama lain untuk mengoptimalkan teknik SEO. Walaupun kedengarannya sama tetapi ternyata beda lho antara SEO on page dan SEO off page?
Defini SEO On Page
SEO on page adalah optimasi pada konten yang terbitkan agar pembaca mudah memahami konten artikel kita. Fokus SEO on page adalah konte dan meningkatkan kualitas konten. Tujuan SEO on page adalah meningkatkan konten sehingga bisa memudahkan pembaca dalam memahami.
Defini SEO Off Page
SEO off page adalah optimasi SEO diluar konten yang diterbitkan. Tujuan optimasi SEO off page adalah meningkatkan ranking website di google. SEO on page dan off page harus dioptimasi secara berimbang agar lebih optimal dalam meningkatkan peringkat website di google. Bahkan off page SEO memengaruhi sekitar 50% penilaian google itu sendiri.
Jelaskaan Perbedaan Antara SEO on page dan SEO off page
SEO On Page
Menyebar LSI Keyword
Biasanya jika kita menulis artikel SEO, kita pasti mengulang kata kunci selama beberapa kali. Kebanyakan kata kunci dalam artikel SEO menyebabkan artikel terindikasi spam oleh google. Makanya kita tidak boleh kebanyakan dalam mengulang kata kunci.
LSI adalah singkatan dari Latent Semantic Indexing. LSI adalah kata kunci yang mirip dengan kata kunci yang ditargetkan. Mudahnya LSI adalah keyword yang masih memiliki keterkaitan dengan keyword atau kata kunci utama. Untuk menyiasati kata kunci yang kebanyakan dalam artikel, kita bisa menggunakan LSI. LSI bisa kita sisipkan ke dalam artikel.
Kita bisa menggunakan LSI untuk membuat pembaca menemukan konten kita karena pembaca terkadang mencari dengan kata kunci yang mirip-mirip. Variasi kata kunci ini bisa kita
Menerapkan Image SEO
Salah satu optimasi on page SEO adalah menambahkan gambar. Gambar yang relevan dengan konten artikel website bisa kita tambahkan pada konten. Gambar berfungsi untuk estetik dalam konten. Pembaca tentunya lelah ketika membaca artikel yang ada di website kita. Untuk merefresh mata maka bisa kita tambahkan gambar pada artikel.
Selain berfungsi sebagai menambah keestetikan. Gambar juga bisa meningkatkan SEO pada artikel. Bagaimana caranya? Cara yang pertama adalah menamai gambar dengan kata kunci agar kata kunci bisa terindeks oleh mesin pencari. Setelah itu pada alternative text bisa kita tambahkan kata kunci juga.
Memasang Internal Link
Internal link adalah link yang mengarah ke dalam website kita sendiri. Link bisa kita sisipkan pada artikel sehingga pembaca bisa melihat konten kita yang lain. Tak hanya itu saja. Internal link bisa juga berfungsi menahan pembaca agar berlama-lama di website kita.
Memperhatikan Meta Tag
Meta tag adalah kode yang menjelaskan isi konten pada website kita. Kode ini dibuat untuk mesin sehingga bisa diproses gambaran yang ada pada website kita.
SEO Off Page
Melakukan Link Building
Link building adalah salah satu strategi dalam mengoptimalkan SEO dengan cara meningkatkan otoritas situs web atau singkatnya disebut backlink. Backlink adalah link dari website lain yang diarahkan ke website kita.
Tautan link atau backlink haruslah berkualitas. Backlink yang berkualitas membantu website kita mendapatkan peringkat lebih tinggi pada mesin pencari. Kualitas backlink yang rendah membuat google mencap sebagai spam.
Backlink yang berkualitas harus diiringi dengan konten yang bernilai dan dapat menggunakan teknik seperti guest posting. Kualitas backlink dapat kita lihat pada DA dan PA nya.
DA (Domain Auhority) dan PA (Page Authority) dapat kita cek secara online melalui situs Moz atau ahrefs. Skor DA berariasi dari angka 1-100. Website yang baru memiliki angka DA PA yaitu 1.
Untuk mendapatkan DA PA yang berkualitas kita bisa mencari website lain yang sama DA PA nya denga website kita atau bahkan yang lebih tinggi.
Meningkatkan Engagement Rate Media Sosial
Promosi adalah bagian penting dalam dunia marketing. Tak terkecuali adalah dunia digital marketing. Salah satu strategi off page SEO adalah dengan promosi di sosial media.
Kita bisa mempromosikan konten youtube di sosial media lain seperti facebook, atau konten website sehingga engagement media sosial jadi ramai. Ternyaa komen dan like yang banyak memberikan efek.
Komen dan like yang tinggi dapat berefek secara tidak langsung loh pada SEO off page kita. Engagement rate yang tinggi bisa berdampak pada ranking kita pada mesin pencari.
Mengoptimalkan Local SEO
Salah satu strategi SEO off page adalah mengoptimalkan local SEO. Platform yang bisa digunakan untuk local SEO adalah google bisnisku. Google bisnisku membantu profi perusahaan kita tampil di halaman pertama mesin pencari. Pembaca juga lebih mudah menemukan bisnis kita.
Cara optimasi dengan local SEO adalah melengkapi profil bisnis seperti nama perusahaan, nomor telefon, jam operasional, hari libur dan hari operasional, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Tak lupa kita harus mengoptimasi lewat keyword lokal. Alat riset keyword yang bisa digunakan diantaranya adalah google trends.
Memanfaatkan Forum Online
Strategi forum online mirip-mirip dengan menyebarkan link di media sosial. Apabila di media sosial kita bisa menyebarkan link, maka di forum online juga bisa. Banyak forum-forum online seperti grup facebook, quora, ataupun kaskus. Lewat forum online tersebut kita bisa menyebarkan link sehingga kita mendapatkan traffic.
Namun kita juga harus berhati-hati dalam menyebarkan link agar jatuhnya tidak spam. Jika kita ingin menggunakan strategi dalam memanfaatkan forum online, kita harus memilih forum online yang sesuai nichenya dengan website kita.
Kesimpulan
Secara singkat, perbedaan SEO on page dan SEO off page adalah fokusnya. SEO on page berfokus pada kata kunci, konten, dan lainnya. Sedangkan SEO off page berkaitan dengan hal-hal di luar konten website itu sendiri. SEO off page berfokus pada backlink, promosi di media sosial, forum online, dan lainnya.
SEO on page dan SEO off page saling melengkapi satu sama lain. On page meningkatkan kualitas konten sedangkan SEO off page meningkatkan otoritas dan popularitas secara eksternal.
Dengan mengoptimalkan kedua maka situs web dapat meningkat pada mesin pencari seperti google.
Wah gimana nih menurut pembaca? Sudah lebih jelaskan mengenai perbedaan antara SEO on page dan SEO page? Ketik komentar lain di bawah ini yaa.